Selasa, 29 April 2025 - 17:05 WIB
Wakil Bupati Pasangkayu Dr Hj Herny Agus menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) untuk Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026 serta Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025–2029 Provinsi Sulawesi Barat.
Artikel.news, Mamuju - Wakil Bupati Pasangkayu Dr Hj Herny Agus menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) untuk Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026 serta Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025–2029 Provinsi Sulawesi Barat.
Kegiatan ini dilaksanakan di Ballroom Andi Depu, lantai tiga Kantor Gubernur Sulbar, Mamuju, Selasa (29/4/2025).
Pada kesempatan ini, Wabup Herny memaparkan 10 Program Strategis Pemkab Pasangkayu tahun 2026 di hadapan Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan seluruh hadirin.
Herny pun berharap 10 program strategis tersebut mendapat respon positif dari Gubernur Sulbar dan bisa memberikan bantuan demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Pasangkayu.
Dalam sambutannya, Gubernur Suhardi Duka menekankan pentingnya perencanaan yang matang, realistis, dan penuh perhitungan, dengan mempertimbangkan perkembangan global, nasional, dan regional.
"Karena kita meyakini, perencanaan yang baik akan menghasilkan capaian yang baik pula. Tapi kalau perencanaan tidak didasari landasan pemikiran yang mendasar, maka kita hanya merencanakan angan-angan," ujar Suhardi Duka.
Di bawah kepemimpinannya, Pemprov Sulbar mulai melibatkan secara aktif bupati dari enam kabupaten dalam proses perencanaan pembangunan daerah. Langkah ini bertujuan untuk mensinkronisasikan program-program prioritas kabupaten dengan visi dan misi Pemprov Sulbar.
Sebagai bentuk nyata dukungan terhadap kabupaten, Suhardi Duka mengalokasikan anggaran sebesar Rp300 miliar untuk enam kabupaten pada tahun 2026 mendatang, masing-masing sebesar Rp50 miliar, dengan catatan transfer dana dari pusat berjalan normal.
"Kalau dana transfer dari pusat, normal. Kalau tidak normal, maka tidak normal juga visi mi kita ini," ucap Bupati Mamuju periode 2005-2015 itu.
Itu dikarenakan hingga saat ini 72 persen APBD Sulbar masih bergantung pada dana transfer pusat, sementara Pendapatan Asli Daerah (PAD) hanya menyumbang sekitar 27 persen.
Selain Wabup Pasangkayu, kepala daerah lainnya yang hadir pada Musrenbang tingkat provinsi kali ini adalah Bupati Mamuju Sutinah Suhardi, Bupati Mamuju Tengah Arsal Aras, Wakil Bupati Majene Andi Rita Mariani, Wakil Bupati Polman Andi Nursami Masdar, dan Wakil Bupati Mamasa Sudirman.
Laporan | : | Faisal |
Editor | : | Ruslan Amrullah |