Rabu, 17 Mei 2023 - 12:38 WIB
Artikel.news, Makassar - Wakil Bupati Pasangkayu Hj Herny Agus menghadiri kegiatan pengajian dan halal bil halal BKMT Kecamatan Bambalamotu yang masih dalam rangkaian Perayaan keagamaan Hari Idul Fitri 1444 H.
Kegiatan yang berlangsung pada Selasa (17/5/2023) ini dihadiri oleh seluruh Persatuan Majelis Taqlim (Permata) yang ada di semua desa di Kecamatan Bambalamotu. Juga dihadiri camat, lurah, kepala desa, kepala sekolah, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda.
Saat memberikan sambutan dan arahan, Wabup Herny menyampaikan pentingnya menjaga tali silaturahmi, dan memupuk persatuan di kalangan majelis taqlim di desa, menguatkan peran serta majelis taqlim, baik peran serta dalam kegiatan kemasyarakatan, sosial.
Yang juga tak kalah pentingnya, tambah Herny, berperan serta dalam menurunkan angka stunting khususnya di Kecamatan Bambalamotu
Arahan selanjutnya, wabup juga berharap peran serta pemerintah dan kerjasama yang baik antara pemerintah desa, kelurahan, kecamatan, dan masyarakat, agar tujuan masyarakat dan pemerintah dapat berhasil dengan baik untuk kepentingan semua untuk Pasangkayu yang maju dan sejahtera berlandaskan keberagaman.
"Kepada majelis taqlim, kita sebagai ibu jangan kita lupa mengawasi anak kita, keluarga kita, dari bahaya pergaulan bebas, narkoba, dan pernikahan dini, agar nantinya generasi penerus mempunyai akhlaq yang baik, dapat bersaing dengan kabupaten lain untuk kemajuan Pasangkayu yang kita cintai bersama," kata Herny.
Laporan | : | Faisal |
Editor | : | Ruslan Amrullah |