Kamis, 22 Juni 2023 - 16:59 WIB
Sesuai Intruksi Camat Ujung Tanah Ibrahim Chaidar Said,.S.IP. M.SI, Sekretaris Camat Ujung Tanah Amanda Syahwaldi., S.STP. MM bersama Kepala Seksi Kebersihan memimpin rapat koordinasi yang dihadiri pengawas Kebersihan dan petugas Kebersihan Kecamatan Ujung Tanah.
Artikel.news, Makassar - Sesuai Intruksi Camat Ujung Tanah Ibrahim Chaidar Said,.S.IP. M.SI, Sekretaris Camat Ujung Tanah Amanda Syahwaldi., S.STP. MM bersama Kepala Seksi Kebersihan memimpin rapat koordinasi yang dihadiri pengawas Kebersihan dan petugas Kebersihan Kecamatan Ujung Tanah.
Rakor berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Ujung Tanah, Kamis (22/6/2023)
Dalam rangka memaksimalkan kinerja dalam pelayanan publik, Pemerintah Kecamatan Ujung Tanah bersama Pengawas Kebersihan memberikan arahan terkait tugas serta motivasi kepada Kebersihan Kecamatan Ujung Tanah.
Sekcam Amanda menyampaikan untuk selalu semangat dalam melaksanakan tugas menjaga kebersihan di Wilayah Kecamatan Ujung Tanah.
"Saya berharap kepada kebersihan Kecamatan Ujung Tanah dapat membantu dalam menjalankan Program-Program Kecamatan dan Pemkot Makassar dalam bidang Kebersihan," harapnya.
Laporan | : | Supriadi |
Editor | : | Ruslan Amrullah |