Senin, 28 November 2022 - 19:25 WIB
Workshop Diseminasi Rencana Aksi Nasional (RAN) Pencegahan dan Penanggulangan Ekstrimisme Berbasis Kekerasan yang mengarah pada terorisme yang digelar United Nations Development Programme (UNDP) bersama Pemerintah Kota di Hotel Four Points Makassar, Senin (28/11/2022).
Artikel.news, Makassar -- Workshop Diseminasi Rencana Aksi Nasional (RAN) Pencegahan dan Penanggulangan Ekstrimisme Berbasis Kekerasan yang mengarah pada terorisme yang digelar United Nations Development Programme (UNDP) bersama Pemerintah Kota di Hotel Four Points Makassar, Senin (28/11/2022).
Hadir mewakili Walikota Makassar yakni Staf Ahli Wali Kota Makassar Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Andi Irwan Bangsawan mengungkapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar konsisten dalam mencegah tindak kejahatan di Kota Makassar.
Program nyata Pemkot Makassar tersebut seperti Program Jagai Anakta dan program-program lainnya yang berbasis ekonomi kerakyatan.
“Program Jagai Anakta yang digagas oleh Walikota sejak periode pertamanya melibatkan seluruh stake holder. Agar anak-anak kita ini dibina akhlaknya agar terhindar dari paham-paham ekstrimisme dan radikalisme,” ujar Irwan
Menurut Irwan, demi mencegah dan menanggulangi paham ekstrimisme dan radikalisme, pihak Pemkot Makassar terus menjalin sinergitas dengan pihak kepolisian, tokoh masyarakat dan tokoh agama.
"Ngaji lorong, ceramah lorong juga dimaksimalkan demi memberi pemahaman kepada masyarakat akan bahaya paham radikalisme dan ekstrimisme,” jelasnya.
Adapun terkait program ekonomi kerakyatan demi mencegah paham ekstrimisme dan radikalisme ialah Lorong Wisata. Melalui program tersebut, warga diharapkan tersalurkan bakatnya dalam menjalankan usaha.
“Lorong wisata ini juga demi warga agar ekonominya meningkat demi mencegah tindak kejahatan di kota kita,” katanya.
Laporan | : | Wahyu |
Editor | : | Ruslan Amrullah |