Ahad, 07 November 2021 - 20:14 WIB
Wali Kota Makassar Danny Pomanto saat menghadiri acara penanaman serentak 30 ribu bibit pohon yang diinisiasi oleh KBA SMPN 5 Makassar, Minggu (7/11/2021).
Artikel.news, Makassar - Keluarga Besar Alumni (KBA) SMPN 5 Makassar ikut serta memeriahkan HUT Kota Makassar ke-414 tahun 2021.
Keikutsertaan keluarga besar alumni SMPN 5 yakni dengan mengadakan program penanaman bibit serentak di seluruh kanal di Kota Makassar pada hari Minggu (7/11/2021).
Total 30 ribu bibit pohon yang disebar di 1.000 titik dengan 18 jenis bibit yakni Mangrove, jeruk nipis, ketapang kencana, daun salam, tabebuta, spatora, coppeng, flamboyan, bunga tanjung, pucuk merah mahoni, rambutan, bibit bitti, bidara, nangka, serikata, kelor dan yang langka pohon eboni.
"Saya berterima kasih atas inisiasi KBA SMPN 5 Makassar bersama Pemkot Makassar yang menanam 30 ribu bibit pohon," kata Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto.
Nantinya, kata Danny Pomanto, pemeliharaan bibit pohon ini akan diambil alih oleh kelurahan masing-masing. Ditangani bekerja sama dengan Kementerian Lingkungan Hidup.
Sementara, Ketua KBA SMPN 5, Chaerul Amir, berharap kegiatan ini dapat membawa manfaat di kemudian hari buat generasi penerus.
Program ini sejalan dengan program pusat dimana pada bulan November ini adalah bulan menanam pohon yang puncaknya tanggal 28 November mendatang. Pohon-pohon ini nantinya bisa bermanfaat bagi kehidupan anak cucu ke depan.
Laporan | : | Jannah |
Editor | : | Ruslan Amrullah |