Jumat, 01 Januari 2021 - 22:00 WIB
Awal 2021, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno bertemu Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin untuk membahas sektor pariwisata dan ekonomi kreatif prioritas yang harus dieksekusi secepatnya di tengah masa pandemi.
Artikel.news, Jakarta - Belum sepekan sejak dilantik menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparkeraf) Sandiaga Salauddin Uno bergerak cepat demi pemulihan kepariwisataan dan ekonomi kreatif di Indonesia.
Awal 2021, Sandiaga bertemu Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin untuk membahas sektor pariwisata dan ekonomi kreatif prioritas yang harus dieksekusi secepatnya di tengah masa pandemi.
"Sore ini saya baru saja bertemu dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. Bersinergi, karena kunci percepatan pemulihan pariwisata dan ekonomi kreatif nasional terletak pada penerapan protokol kesehatan," kata Sandi di akun Facebook-nya, Jumat (1/1/2021).
Menurut Sandi, meski pertemuan dengan menkes tersebut dibuat informal di sebuah UMKM kuliner di kawasan Jakarta Selatan, namun sudah melahirkan pemikiran bersama mengenai 17 sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di era pandemi, yang diharapkan bisa tereksekusi secepatnya.
Sejumlah keputusan strategis itu senyatanya untuk menjamin rasa aman dan nyaman, baik para wisatawan maupun para pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif.
Ada 30 juta rakyat Indonesia yang bergantung di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Sebanyak 12,7 juta di sektor pariwisata dan 18 juta lebih di ekonomi kreatif.
"Kita akan bergerak cepat sehingga semua potensi lapangan pekerjaan yang bisa kita selamatkan akan kita tingkatkan. Dengan kolaborasi dan kerja sama yang baik antara Kemenparekraf dan Kemenkes diharap dapat segera membangkitkan geliat industri pariwisata dan ekonomi kreatif di tahun 2021. Sehingga lapangan kerja yang sempat hilang dapat kembali terbuka luas," urai Sandi.
Di sektor pariwisata, katanya, pihaknya mendorong penerapan protokol K4, yakni Kebersihan, Kesehatan, Keamanan, dan Kelestarian Lingkungan) atau CHSE (Cleanliness, Healthy, Safety, and Environment Sustainability), dengan harapan kepercayaan masyarakat untuk berwisata kembali meningkat.
"Saya berharap semua pihak, mulai dari pemerintah, pelaku usaha hingga masyarakat dapat tetap menerapkan protokol kesehatan ketat, yakni 3M (mencuci tangan, mengenakan masker dan menjaga jarak)," tutup mantan Calon Wakil Presiden ini.
Laporan | : | Jannah |
Editor | : | Ruslan Amrullah |